Samsat Depok Gencar Sosialisasikan Program Double Untung


Beji, Depok Terkini
Meskipun pemberlakuan program double untung tinggal beberapa hari lagi. Namun Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Bapenda Provinsi Jawa Barat Wilayah Kota Depok I (Samsat Depok), Hj. Ida Hamidah tetap gencar mensosialisasikan program tersebut. Bahkan Ida Hamidah terjun langsung ke lapangan untuk soaialisasi sekaligus melakukan penelusuran secara door to door ke pemilik kendaraan.

Menurutnya, sosialisasi tidak hanya dilakukan di birokrasi saja, tetapi menyasar ke semua lini, seperti Pasar, Stasiun, Sekolah, dan Rumah Makan. Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga menyebar brosur ke masjid, showrom, dan di lampu merah. Kita juga selalu hadir di setiap ivent-ivent pemerintah dengan layanan jemput bola melalui Samling.


"Alhamdulillah dari sosialisasi tersebut dampaknya cukup signifikan. Banyak masyarakat yang membayar sehingga realisasi pendapatan sudah mencapai 58 persen atau sekitar Rp.8 milyar dari target yang ditetapkan sebesar Rp.13,6 milyar", ungkap Ida bersemangat.

Dirinya mengaku optimis dapat mencapai target dengan memanfaatkan sisa waktu hingga 10 Desember 2019."Kita akan sasar Kampus di Depok dan bergerilya ke lingkungan warga di kecamatan Cipayung dan Cilodong", terangnya.
Ida berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini sebelum 10 Desember, sehingga dapat meningkatkan pendapatan asli daerah sekaligus meningkatkan bagi hasil pajak kendaraan bermotor ke Pemerintah Kota Depok.

"Alhamdulillah, Walikota Depok Mohammad Idris sangat mendukung program ini. Semoga target kita tercapai", ucapnya.(ndi)

Post a Comment

0 Comments