Warga Kemiri Jaya Santuni Puluhan Yatim dan Dhuafa


Beji, Depok Terkini
Sedikitnya 40 anak yatim dan 66 kaum dhuafa di lingkungan RW 01, Kelurahan Beji, Depok mendapat  santunan dari sumbangan warga yang dikumpulkan panitia santunan Masjid Nurul Islam RW 01 Kampung Kemiri Jaya.

Hadir dalam kegiatan santunan dan buka puasa bersama tersebut Lurah Beji, Waryono, Ketua DKM Nurul Islam Husein, tokoh masyarakat, tokoh agama, Ketua RW 01, Imam Daiman, para pengurus RW 01, para Ketua RT, serta warga sekitar.

Ketua Panitia Santunan dan Buka Puasa Bersama, Sugeng Riyadi menjelaskan,  kegiatan pemberian santunan pada anak yatim ini rutin dilakukan setiap tahun dengan sumber anggaran berasal dari swadaya maayarakat.

"Terima kasih atas bantuan dan partisipasi warga dari RT 01 hingga RT 09. Semoga apa yang diberikan mendapat ganjaran dari Allah SWT," ucap Sugeng.

Lurah Beji, Waryono dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan santunan untuk yatim dan dhuafa.

Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya untuk menumbuhkan rasa kepedulian masyarakat yang mampu terhadap para anak-anak yatim. Tetapi juga denga harapan agar bantuan yang diberikan bisa membantu para anak yatim dan warga kurang mampu.

"Mari kita jaga mereka, semoga anak yatim ini kelak menjadi anak yang sholeh dan mandiri," tutur Waryono.

Selain itu, Waryono juga mengajak warga di lingkungan RW 01 untuk memakmurkan masjid dan meningkatkan ibadah di bulan Ramadhan.

"Saya percaya warga RW 01, bisa mewujudkan visi Kota Depok yaitu unggul, nyaman dan religius," harapnya.

Ketua DKM Nurul Islam, Husein menambahkan, selain pemberian santunan, pembinaan terhadap anak yatim di wilayah RW 01 juga sudah  dilakukan sejak lama.

"Terima kasih atas dukungan dan support warga dalam kegiatan santunan ini, khususnya dari tokoh masyarakat yang selama ini telah memberikaan pembinaan kepada warga. Mari kita makmurkan masjid, sehingga Islam tetap jaya di wikayah RW 01," ajak Husein.(ndi)

Post a Comment

0 Comments